Masa pandemi virus Corona benar-benar membuat para petani cabai di Situbondo merana. Betapa tidak, sejak adanya wabah COVID-19 harga cabai jadi anjlok.
Hasil penjualan sayur-mayur yang mereka tanam di ladang sering tak menentu. Jika musim bagus, mereka bisa menjual cabai atau mentimun dengan harga tinggi.