Harian Detik
Prabowo Melejit Tanpa Jokowi
Jajak suara yang dilansir Lembaga Survei Nasional kemarin itu sungguh mengejutkan. Letnan Jenderal (Purn) Prabowo Subianto berada di urutan teratas kandidat calon presiden pada pemilihan raya 2014.
Tapi, uniknya, survei itu tak menyertakan Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo alias Jokowi. Maklum saja, Jokowi selama ini kerap jadi “jawara” dalam pelbagai survei calon presiden. Ia mampu melewati tokoh-tokoh senior lain. Lantas mengapa Jokowi tak disertakan?
Rabu, 17 Jul 2013 04:00 WIB







































