Susunan pengurus DPP Hanura sudah terbentuk. Menurut Sarifuddin Sudding, yang diangkat menjadi Sekjen Hanura, ada 70 anggota DPD RI yang merapat ke partainya.
Di bawah kepemimpinan Ketum Oesman Sapta Odang, Partai Hanura juga 'mencaplok' kader dari partai lain. Sejumlah eks politikus Partai Demokrat sudah merapat.
Ketum Partai Golkar Setya Novanto menyambut baik pernyataan Megawati. Golkar mengatakan akan ada di barisan terdepan untuk menjaga Presiden Joko Widodo.
Dalam acara HUT PDIP, pertama-tama nama Romahurmuziy disebut sebagai Ketua Umum PPP. Kemudian, ganti nama Djan Faridz yang disebut dengan jabatan yang sama.
Dewan Perwakilan Rakyat dua kali melakukan pergantian ketua dalam satu tahun ini. Dari Setya Novanto kepada Ade Komarudin, lalu kembali lagi kepada Novanto.