Dua wanita terisak di hadapan pusara salah satu terduga teroris yang dilumpuhkan polisi. Ini untuk pertama kalinya pemakaman terduga teroris dihadiri keluarga.
Dua perempuan berjilbab tampak bersimpuh di pusara salah satu terduga teroris, Ilham Fauzan (38) saat pemakaman di area pemakaman Mr X milik Pemkab Sidoarjo.
Sebanyak 4 jenazah terduga teroris dimakamkan di Sidoarjo. Mereka dimakamkan di pemakaman Mr X milik Dinas Sosial Pemkab Sidoarjo di Desa Pucang, Sidoarjo Kota.