Sudah berapa lama Anda tinggal di Jakarta? Pernahkah Anda mencicipi pecak salak, sayur gabus pucung, pecak gurame, atau nasi bukhari? Sederetan nama hidangan khas Betawi tersebut ada di berbagai pelosok Jakarta. Pengaruh budaya Cina, Arab, India dan Portugis menjelma dalam hidangan unik khas Betawi. Andapun bisa mencoba memasaknya sendiri melalui resep-resep di buku ini.
Bagai pesta meriah, cooking class 'BBQ Party' kali ini memang pesta resep. Ya, sang Executive Chef membogkar habis semua rahasia BBQ. Dari soal daging iga, panggangan, membuat api dan urusan oles mengoles bumbu. Tak ketinggalan bonus resep, games dan hadiah-hadiah juga dibagikan!
Ganja Aceh disebut terbaik di dunia. Pedagang gulai kameng (gulai kambing) juga memanfaatkan biji ganja agar empuk. Rasanya? Jangan ditanya sedapnya. Srrrupp!
'BBQ Party' ternyata tak sulit disiapkan, apalagi kalau bisa membuat padu padan hidangan. Ada daging sapi, daging ayam, seafood plus aneka saus yang serba yummy!!! Dalam cooking class kali ini sang executive chef bakal mengungkap rahasia sajian BBQ yang komplet plus aneka trik dan tips. Jangan sampai ketinggalan, buruan daftarkan diri Anda!
Meskipun tak rumit, membuat sosis ternyata banyak ilmunya. Karenanya tak heran jika peserta sangat antusias. Dari daging, bumbu, alat hingga casing alias pembungkuspun jadi bahasan yang asyik. Belum lagi urusan mengolah sosis jadi sajian yang menggiurkan. Termasuk mencicipi olahan sosis yang lezat!
Selama ini tom yam goong jadi signature dish untuk hampir setiap resto Thailand di Jakarta. Padahal masih banyak jenis sajian khas Thai yang menggiurkan. Bukan hanya bumbu yang serba segar tetapi bahan yang prima mutunya membuat rasanya sulit dilupakan. Seperti yang kami alami di resto yang satu ini.
Siapa yang tak tergiur dengan hidangan bergaya Nonya atau 'peranakan'? Semakin trendy-nya hidangan ini semakin banyak pula penggemarnya. Bila Anda nge-fans berat dengan Prawn Toast, Crispy Spring Roll, Acar Nonya, Laksa Nonya dan Ais Kacang Merah, cobalah masak sendiri di rumah dengan panduan buku ini.