Pengacara tiga dosen Universitas Negeri Malang meminta Direktur marketing Grup Permai Rosalindo Manulang dihadirkan dalam sidang kasus pengadaan alat laboratorium MIPA. Sebab, Rosa dianggap bisa menguak kebenaran kasus proyek bernilai Rp 46 miliar.
Direktur Keuangan Grup Permai, Yulianis menjadi saksi sidang proyek pengadaan alat laboratorium MIPA Universitas Negeri Malang. Anak buah Nazarudin ini menyeret tiga dosen UNM menjadi terdakwa dalam kasus yang merugikan negara sebesar Rp 14,9 miliar.
Majelis Tinggi Partai Demokrat (PD) menghendaki mantan Wasekjen PD Angelina Sondakh segera dipecat dari DPR. Saat ini, meski sudah divonis bersalah oleh Pengadilan Tipikor, Angie masih berstatus sebagai anggota DPR nonaktif.
Bagaimana Partai Demokrat menghadapi badai elektabilitas yang ambruk serta posisi Ketua Umum Anas Urbaningrum yang 'digoyang'? Simak wawancara khusus Harian Detik dengan anggota Dewan Pembina Partai Demokrat Hayono Isman. Dia juga bicara tentang PSSI dan dunia olahraga.
Pengadilan di Kroasia dan Turki mengungkap beberapa kode yang digunakan para bandit judi untuk memuluskan pengaturan skor sebuah pertandingan sepak bola. Yang aneh, sindikat judi yang beroperasi di Kroasia itu menggunakan istilah makanan, wanita, dan mobil. Adapun di Turki digunakan istilah di bidang konstruksi dan pertanian.
Terpidana kasus korupsi proyek di Kementerian Pendidikan Nasional, Angelina Sondakh diperiksa sebagai saksi untuk kasus korupsi proyek pusat olahraga di Bukit Hambalang, Bogor, kemarin. Tapi dia bungkam setelah diperiksa sekitar 8 jam oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi.
Dalam rangka mengusut tuntas kasus Hambalang, KPK menyisir keterangan dari anggota komisi X DPR RI. Salah satu yang diperiksa hari ini, I Wayan Koster, mengatakan Komisi X pada saat itu tak pernah membahas Hambalang sebagai proyek tahun jamak.
Angelina Sondakh diperiksa KPK sebagai saksi terkait kasus Hambalang. Usai 8 jam pemeriksaan, politikus Demokrat itu tak mau bicara soal materi pemeriksaan.
Angelina Sondakh hadir di KPK. Putri Indonesia 2001 ini diperiksa KPK sebagai saksi untuk tersangka Dedi Kusnidar dan Andi Mallarangeng terkait kasus Hambalang.