Hujan lebat yang mengguyur Bali, termasuk Denpasar, sejak Selasa (10/9) membuat pulau Dewata kebanjiran. Warga menyebut banjir ini yang terparah seumur hidup.
Banjir merendam 13 mobil dan motor di basement Graha Yowana Suci, Denpasar, akibat hujan deras. Tidak ada korban jiwa, namun kerugian materi belum dipastikan.
Mayat perempuan tanpa identitas ditemukan di sungai Taman Pancing, Denpasar, Bali. Jenazah perempuan itu diduga korban banjir yang hanyut terbawa arus.
Basarnas Bali melaporkan sembilan korban banjir di Denpasar, termasuk enam dari bangunan runtuh. Empat meninggal, dua selamat, dan tiga pedagang masih hilang.