Arus balik liburan Tahun Baru mulai mencapai puncaknya di kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat. Dimulai dari kepulangan Presiden SBY ke Cikeas, warga pun berangsur pulang ke Jakarta. Polisi memberlakukan sistem satu jalur ke arah Jakarta.
Kepolisian Bogor kembali memberlakukan sistem satu arah di kawasan wisata Puncak, Bogor, Jawa Barat. Lalu lintas dari Puncak menuju Jakarta ditutup di Riung Gunung.
Presiden SBY dijadwalkan kembali dari Istana Cipanas ke kediamannya di Cikeas, Bogor, hari ini. Guna melancarkan iring-iringan, sejumlah titik-titik kemacetan di kawasan Puncak akan disumbat.
Lalu lintas di Puncak masih tersendat akibat banyaknya volume kendaraan di dua arah. Menjelang tengah malam, jalan menuju Puncak ditutup dan diberlakukan satu arah menuju Jakarta.
Volume kendaraan yang menuju Puncak, Bogor, Jawa Barat, terus bertambah menjelang pergantian tahun baru hingga awal tahun baru. Untuk mengantisipasi kemacetan, polisi menerapkan sistem buka tutup.