PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) pastikan akan menjual Jimny 5 pintu. Akan tetapi berdasarkan penelurusan detikOto, harga yang ditawarkan Sales Suzuki beda-beda.
Saat ini, jumlah SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) Jimny 5 pintu diklaim sudah tembus 1.800 unit. Padahal kuota mobil ini terbatas, hanya 100 unit per bulan.