Sama-sama penyanyi, kakak beradik Yuni Shara-Krisdayanti belum pernah meluncurkan album duet. Terbentur perbedaan label, cita-cita ini masih dalam impian masing-masing.
Akbar Tandjung terperanjat bukan main. Kedatangannya ke Gedung DPR bukan untuk bernostalgia masa-masa emasnya. Tapi dia justru malah mendapat surprise.
Hengkang dari Sony Music (sekarang Sony-BMG), Anggun sempat 'terlunta-lunta' tanpa kabar. Tiba-tiba saja ia sudah digandeng Universal Music. Kini penyanyi berwajah eksotis itu muncul lagi dengan album internasional terbarunya, Luminescence.
Kendati video klipnya tak masuk nominasi MTV Video Music Award (VMA), Britney Spears tetap raih penghargaan. Britney mengantongi piala Most Memorable VMA Moment untuk penampilannya yang selalu mengundang kehebohan di setiap ajang VMA.
Usia tak jadi halangan untuk berkarya. Pembetot bass God Bless juga Gong 2000, Donny Fattah membentuk sebuah band baru yang terdiri dari musisi kawakan di tahun 80-an. Band yang di prakarsai Donny ini bernama Don'z Gank.
Bagi penggemar Indonesian Idol, pasti masih ingat dengan wajah cantik Helena. Apalagi suaranya yang aduhai membelai telinga. Untuk menebus rasa rindu penggemarnya, Helena akan tampil di Konser Musik Spesial SCTV, 14 Agustus 2005.