Setelah masa jeda, balapan F1 akan bergulir lagi pekan depan. Dengan tujuh seri sisa, persaingan kian memanas. Siapa yang bakal jadi juara? Mungkin Sebastian Vettel, pembalap yang didapuk Niki Lauda sebagai penampil terbaik sejauh ini.
Mark Webber memanaskan persaingan di sisa musim dengan komentarnya. Si pemuncak klasemen sementara sesumbar RB6 andalannya akan sangat sulit diredam oleh para pesaingnya di tujuh seri.
Bos F1 Bernie Ecclestone kembali menyatakan keyakinannya GP Korea digelar tepat waktu, seiring dengan beredarnya kabar bahwa balapan di Negeri Ginseng itu bakal diundur tahun depan karena tidak siap.
Sebastian Vettel tengah bersinar. Pembalap Red Bull ini disebut-sebut sebagai suksesor Michael Schumacher dalam hal mengangkat Jerman di F1. Namun Vettel menolak disamakan dengan Schumi.
Valentino Rossi dinominasikan sebagai olahragawan terbaik versi Laureus World Sports Awards. The Doctor akan bersaing di antaranya dengan Lionel Messi, Usain Bolt dan Jenson Button.
Mikko Hirvonen memulai musim 2010 dengan menjanjikan. Runner-up kejuaraan reli dunia (WRC) musim lalu tersebut keluar jadi jawara di Reli Swedia, mengungguli juara bertahan Sebastien Loeb.
Secara mengejutkan, Kamui Kobayashi tampil sebagai pembalap tercepat dalam tes hari kedua di Sirkuit Jerez. Hal ini memicu keyakinannya untuk setidaknya tampil di podium saat lomba.
Kamui Kobayashi patut berterima kasih kepada Toyota. Berkat kesempatan menjadi bagian dari Toyota di akhir musim lalu telah membuatnya mendapatkan tempat dalam tim Sauber.