Putra dan putri dari cagub DKI juga muncul di suasana kampanye ini. Mereka dibawa bapaknya ke luar rumah atau sekadar disorot kamera beraktivitas seperti biasa.
Sekumpulan bocah di Cipete riang menggerubungi gerobak es goyang. Ahok mentraktir anak-anak itu es goyang sambil menyisipkan pesan agar semangat menimba ilmu.