detikNews
Merapi Bergemuruh Menyeramkan, Terus Muntahkan Awan Panas dan Lava
Merapi masih bergolak. Hingga pukul 11.00 WIB, suara gemuruh masih terdengar dari puncak Gunung Merapi. Laporan petugas di lapangan, gunung berapi paling aktif di Indonesia itu terus memuntahkan awan panas dan lava pijar.
Jumat, 05 Nov 2010 12:44 WIB







































