Para pemimpin G20 semakin dekat untuk mengambil kesepakatan dalam upaya menciptakan pertumbuhan jangka panjang. Mereka cenderung menyepakati upaya pengurangan defisit hingga 2013.
Suasana panas dua kubu G20 makin mencair dalam pertemuan Puncak G20. Kedua blok sama-sama memahami bahwa bila sampai tidak ada kesepakatan, maka bahaya lebih besar akan mengancam.