CEO dan pendiri Facebook, Mark Zuckerberg, baru saja memajang foto putrinya Max akan diimunisasi. Tak dinyana, foto itu memicu perdebatan sengit di dunia maya, tentang apakah seorang bayi perlu diberi vaksinasi.
Sejak kelahiran Maxima Chan Zuckerberg pada 1 Desember 2015 lalu, CEO Facebook Mark Zuckerberg rajin meng-udpate kegiatan bersama putrinya. Zuck benar-benar total menghabiskan masa cutinya untuk Max, termasuk menemani si kecil divaksin.