Pasangan Capres Mega-Prabowo tumbang di TPS 11 Istana Gebang Sanan Wetan, Kota Blitar. Padahal, TPS ini merupakan bekas kediaman keluarga mantan Presiden RI Soekarno, dan basis massa PDIP.
Antusiasme masyarakat terhadap Megawati-Prabowo pada saat kampanye membuat putri Mega, Puan Maharani, yakin ibunya lolos ke putaran kedua. Karena itu, Puan meminta semua masyarakat mengawasi jalannya pilpres hari ini.
Cawapres Wiranto menggelar kampanye terbuka di lapangan Blok S, Jaksel. Seorang bayi yang diajak ibunya naik panggung, sempat digendong dan disuapi coklat oleh Ny Uga Wiranto.
Cawapres Jusuf Kalla (JK) membesuk Abdurrahman Wahid (Gus Dur) di RSCM. JK yang baru tiba dari Jawa Timur itu disambut oleh putri Gus Dur, Yenny Wahid.
NKRI yang diproklamasikan tanggal 17 Agustus 1945 berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 secara faktual tidak lagi berdaulat. Namun, telah masuk dalam perangkap kekuatan subversi asing dengan bantuan para komprador dalam negeri.
Pemilu pemilihan presiden (pilpres) tinggal beberapa hari lagi berlangsung. Para kontestan capres-cawapres akan berlaga di pentas demokrasi lima tahunan. Jagad politik tanah air pun kian memanas.
Capres Megawati Soekarnoputri menanggapi dingin acara debat capres yang kedua. Putri Proklamator Bung Karno ini menilai acara malam ini tidak ada perubahan.
Putri JK, Chairani berjanji jika JK-Wiranto menang dalam Pilpres nanti, kreatifitas anak muda Bandung akan didukung. Menurutnya JK adalah sosok yang sangat mencintai dan menghargai anak muda.