Menjelang puncak haji, suhu di Makkah-Madinah mulai menurun. Suhu maksimum hari ini maksimal 41 derajat celcius. Suhu maksimum di Madinah sempat mencapai 45 derajat celcius dua pekan lalu.
Malam ini adalah kedatangan terakhir gelombang satu jamaah haji di Arab Saudi. Jumlah jamaah haji yang meninggal di Tanah Suci bertambah satu orang dan kini menjadi 11 orang.
Duta Besar RI untuk Arab Saudi Abdurrahman Mohammad Fachir memantau pergerakan bus shalawat di Makkah. Bus shalawat adalah angkutan jamaah haji selama berada di Makkah.
Jamaah haji Indonesia yang sudah melaksanakan salat arbain di Madinah mulai diberangkatkan ke Makkah. Sekitar 13.876 jamaah haji sudah memadati Masjidil Haram untuk salat lima waktu maupun umroh.