Siang ini hujan turun di Pekanbaru, Riau setelah 2 bulan kering dan disertai kabut asap akibat kebakaran hutan. Hujan ini turun berkat garam yang ditabur di langit Pekanbaru.
Sebanyak 16 titik hutan di Riau masih terbakar. Kabut asap masih menyelimuti beberapa wilayah dan kualitas udara di sana masih dalam kondisi berbahaya.
Gubernur Riau Annas Maamun tidak hadir dalam teleconference dengan Presiden SBY hari ini. Oleh Humas Pemprov Fahmi Usman, ia disebut berada di Rokan Hilir, tempat kelahirannya. Sedangkan pejabat lain menyebut ia berada di Bengkalis. Di mana sebetulnya dia?
Kabut asap yang menyerang Riau dan Sumatera Barat sungguh mengkhawatirkan. Bencana itu menyebabkan hampir 50.000 warga di dua provinsi itu menderita sakit.