Penyakit seperti infeksi saluran pernafasan akut (ISPA), demam, diare, infeksi luka, sudah mulai menghantui para pengungsi. Di penampungan Jembatan Lamnyong, Darussalam, yang menampung 300 orang pengungsi dalam empat hari sudah ada dua orang meninggal akibat diare.
Pengungsi yang bermukim di areal Bandara Iskandar Muda, Banda Aceh terus berkurang jumlahnya. Jika pada hari pertama mencapai 1.500 orang, kini tinggal 210.
Belakangan ini bantuan kemanusiaan untuk warga yang terkena musibah tidak disalurkan lewat pemeintah, tetapi ke posko-posko yang didirikan masyarakat. Takut dikorupsi.
SBY mengatakan, penanganan Aceh pasca bencana diprioritaskan pada kegiatan pembersihan kota. Untuk itu, Pemerintah akan mengerahkan sekitar 100 alat berat.