Rano Karno tahu benar, 'Si Doel The Movie' bakal sulit menggaet milenial. Sebab, serial 'Si Doel Anak Sekolahan' yang jadi tolak ukur baru heboh pada era 90'an.
Melihat antusias di beberapa media mengenai 'Si Doel The Movie', Rano Karno langsung percaya diri. Ia bahkan sudah punya rencana untuk membuat sekuel film itu.