Meski sudah lewat satu bulan, evakuasi jenazah masih terus dilakukan di seputaran kota Banda Aceh dan Aceh Besar. Pembersihkan puing dan sampah juga terus dilakukan.
Minggu (30/1/2005) kemarin Yogyakarta kebanjiran para skater yang berasal dari banyak kota. Mereka unjuk aksi pada gelaran Volcom Stone's Wild In The Parks 2005 di gedung Jogja Expo Center.
Bulu kuduk saya meremang. Ya, kami telah tiba di Meulaboh. Kami sudah menghadapi kenyataan itu. Pelan-pelan saya mulai mencium bau anyir dari arah daratan. Tak salah lagi! Memang bau kematian!