Ayam yang digoreng kering renyah dibalut bumbu jibrak yang royal. Semerbak kemangi dan bawang sangat menusuk hidung. Apalagi saat dikunyah. Wouw... bumbunya pedas menggigit diselingi gurih renyah ayam. Pas buat pengisi perut di saat makan siang. Nyam... nyam!
Berapa jenis sate ayam yang Anda kenali dan sudah dicicipi? Sate ayam dari Madura, Ponorogo, Blora, atau Kebumen? Atau, mungkin bahkan Anda sudah memiliki daftar yang lebih panjang? Kuliner Nusantara memang kaya dengan ragam sate, khususnya sate ayam dari berbagai pelosok Indonesia.
Warung makan ini kondang dengan racikan sotonya. Ada 10 jenis soto yang ditawarkan. Semuanya menggiurkan. Belum lagi aneka mi,nasi goreng, gado-gado Jakarta hingga ayam goreng yang terkenal enak. Jagoan soto, makanan Betawi dan Cina memang patut diberikan pada warung ini.
Bosan dengan nasi goreng yang biasa? Bagaimana jika untuk santap malam Anda coba nasi goreng gaya Thailand ini. Rasanya gurih, pedas sedikit asam. Makin asyik dimakan hangat dengan salsa nanas dan kerupuk. Nyam..nyam!
Bangkok terkenal dengan jajanannya yang bervariasi dan kaya rasa. Saat traveling ke sana, pastikan Anda mencoba beragam makanan andalannya. Inilah 10 makanan khas Bangkok yang tak bisa terlewat untuk dicicipi.
Bakmi yang satu ini memang memikat warnanya. Ternyata setelah menyentuh lidah, teksturnya terasa mulus lembut dan tipis. Topping ayamnya kenyal gurih dan kaldu yang bening gurih membuat semangkuk mi ini licin tandas lebih cepat. Slruupp... enak!
Nasi kuning umumnya disantap orang Manado sebagai salah satu menu sarapan. Nasi berikut lauk-pauk khasnya kini bisa dinikmati kapan saja. Bahkan kalau perlu tak usah ke luar rumah. Pulen dan wangi nasinya diberi topping sambal roa dan dibungkus daun pisang! Hmm... Sedapnya!
Buat penggemar hidangan Thai, selama seminggu Anda bisa mencicipi Gay Satay, Tom Yum Goong atau Pad Phong Ka Ree Talay. Hidangan berempah dan sedap ini diracik langsung oleh chef dari negeri gajah putih hingga terjamin orisinalitasnya.