Toko binatu yang satu ini memang unik karena justru lebih dikenal sebagai penjual otak-otak dan kelapa muda. Otak-otaknya gendut mengepul hangat dengan citarasa ikan yang sangat kuat. Ditambah seruputan es kelapa muda sueger wah... makin bikin ketagihan!
Salad yang renyah enak ini cocok sebagai menu pembuka saat pesta BBQ. Potongan ayam panggang membuat salad ini makin mantap rasanya. Apalagi dibalut saus yang gurih-gurih enak. Cobain yuk!
Kalau si kecil sedang mengalami gangguan sakit perut, bubur ini cocok untuknya. Daging yang gurih dengan tempe yang berkhasiat untuk diare menjadi lauk yang enak. Sajikan selagi hangat.
Bahasa Malaysia memang lucu, chicken rice-ball diterjemahkan mereka sebagai nasi ayam berbola. Sajian khas Melaka ini memang unik karena "penyelewengan" dari nasi ayam hainan. Wah, penasaran?
Bubur lezat dan hangat ini bisa dinikmati sehabis puas berbelanja. Toppingnya royal mulai dari suwiran daging ayam, kacang kedelai goreng, kerupuk, bawang goreng, dan juga daun bawang. Jika ingin yang berkuah hangat, bisa juga mencicipi soto mie yang tak kalah lezatnya. Hmm..sluurp!
Tidak seperti soto lainnya yang memakai isi berupa suwiran ayam atau irisan daging. Soto asal Medan ini memakai udang sebagai isinya. Kuahnya kuning kecoklatan dan gurih dengan semburat bumbu kari. Segelas kopi susu harum menambah sempurna sarapan pagi kali ini!
Meskipun bukan jadi makanan khas Surabaya, bubur ayam Jakarta ini cukup lekat dilidah masyrakat sekitar. Rasa bubur yang gurih lembut tidak encer plus topping spesial berupa suwiran daging ayam, cakwe, dan tong jai alias sawi asin. Cocok buat sarapan pagi atau makan malam yang gurih hangat dan enak!
Restoran yang satu ini menyuguhkan menu serba sapi. Iga sapi bakr adalah salah satu menu andalannya yang memang patut dicoba. Selain dagingnya empuk, kuahnya gurih tak berlebih plus pas juga kenyangnya!