Polemik ceramah politikus senior PAN Amien Rais terkait partai Allah dan partai setan belum juga berakhir. Gara-gara itu, hubungan antarparpol disebut renggang.
"Ketika kemudian yang bukan partai Islam itu disebut partai Allah, itu juga sudah menjadi persoalan tersendiri," kata Ketua Umum PPP Rommy, mengomentari Amien.
Ketum PPP Rohahurmuziy (Rommy) tak bisa menerima penjelasan dari Amien Rais yang menyatakan frasa partai setan tidak ditujukan untuk menyebut partai politik.