FIFA mengancam menjatuhi sanksi jika Liga Primer Indonesia tetap jadi digelar. Menpora Andi Malarangeng tak risau dengan ancaman tersebut karena Indonesia memiliki aturan tersendiri.
Liga Primer Indonesia memang baru akan digelar pada sore hari ini. Tetapi, artis Darius Sinathrya punya prediksi soal tim mana saja yang menjadi kandidat terkuat meraih gelar juara.
Koalisi masyarakat peduli sepakbola Indonesia yang mengatasnamakan 'Save Our Soccer' tengah mengumpulkan dukungan masyarakat untuk meminta PSSI menyampaikan pengelolaan anggaran selama 6 tahun. Hasil pengumpulan dukungan ini akan disampaikan ke PSSI pada tanggal 17 Januari 2011 mendatang.
Sekelompok suporter melakukan unjuk rasa menentang LPI yang akan segera bergulir. Mereka sekaligus melontarkan dukungan untuk Ketua Umum PSSI Nurdin Halid.
Kegagalan Nurdin Halid menjadi anggota Executive Comittee AFC sebenarnya sudah bisa diprediksi. Hanya karena kengototan sajalah ia kemudian tetap maju mencalonkan diri.
Pada tanggal 5 Januari, AFC menyelenggarakan kongres 4 tahunan untuk memilih keanggotaan periode 2011-2015 di Qatar. Dalam kongres tersebut, Nurdin Halid gagal terpilih menjadi anggota Executive Committe (EXCO) AFC.
PSSI menegaskan kalau pemain yang berlaga di Liga Primer Indonesia tak akan punya kesempatan main di timnas. Padahal menurut Andi Mallarangeng, siapa saja bisa memakai kostum nasional, tanpa diskriminasi.
Aksi unjuk rasa yang digelar di Makassar, Rabu (5/1/2011) kemarin, ternyata tidak dimaksudkan sebagai dukungan untuk Ketua Umum PSSI Nurdin Halid. Misi demo berubah setelah disusupi.
PSSI dan ketuanya, Nurdin Halid, sedang menjadi sorotan masyarakat. Sebagai badan sepakbola tertinggi di Indonesia, demi kemajuan sepakbola di tanah air, apa yang harus mereka lakukan saat ini?