Setelah diguyur hujan, Jl Sudirman, Jakarta Pusat, dikotori air dan lumpur. Kondisi pada Minggu dinihari ini berbanding terbalik dengan yang terjadi pada Sabtu siang.
Setelah kemarin bak menjadi lautan, kini ruas Jalan Thamrin-Sudirman kembali kering. Tak ada lagi 'kolam raksasa' yang sempat membuat Presiden SBY berganti mobil.
Gara-gara jalan di depan Sarinah, Jl MH Thamrin, Jakarta Pusat, banjir selutut hingga sepinggang, perjalanan armada bus TransJ koridor I terhambat. Mereka berbaris rapi, tak berani melanjutkan perjalanan.
Banjir menggenang selutut orang dewasa di Jalan MH Thamrin, tepatnya di depan Gedung Sarinah dan eks gedung PBB. Bundaran Hotel Indonesia (HI) - Medan Merdeka Barat macet parah, pun arah sebaliknya.