Rollingstone
Q&A: Tonstartssbandht
Album Smiley Smile dari The Beach Boys boleh saja disambut dengan kebingungan publik saat pertama kali dirilis pada September 1967. Setelah adidaya Pet Sounds (1966) yang diciptakan untuk merespons Rubber Soul (1965) dari The Beatles dan kemudian bahkan mempengaruhi Sgt. Pepper’s Lonely Hearts Club Band (1967), ekspektasi penggemar musik rock kontemporer terhadap rilisan dari Brian Wilson cs. berikutnya otomatis memuncak.
Selasa, 18 Nov 2014 18:12 WIB







































