Isyana Sarasvati ibarat berlian yang memberikan kilau indah untuk industri musik Indonesia. Bakat sedari kecil yang diasah dengan kerja keras selama bertahun-tahun, membuat karya musiknya tak hanya berpotensi menjadi hit, tapi menaikkan standar industri musik itu sendiri.