Macet parah di Jalan Yos Sudarso, Tanjung Priok, Jakarta Utara (Jakut), masih terjadi hingga malam ini. Warga yang hendak pulang kerja terdampak kemacetan ini.
Arus lalu lintas di sejumlah titik di wilayah Jakut macet sore ini. Kemacetan terjadi imbas adanya peningkatan volume bongkar muat di Pelabuhan Tanjung Priok.