Sedikitnya 10 gedung di kawasan Kuningan, Jakarta rusak parah akibat ledakan bom di samping Kedubes Australia. Kaca-kaca seluruh gedung hancur berkeping-keping.
Australia langsung bertindak cepat pasca bom mengguncang depan gedung Kedubesnya di Jakarta. Negeri Kangguru mengeluarkan travel warning/I> yang terbaru.
Sampai saat ini belum ada keterangan resmi dari kepolisian mengenai asal dan jenis bom di sekitar Kedubes Australia. Polisi masih sibuk mengumpulkan bukti-bukti.
Kapolri Jenderal Da'i Bachtiar tiba di kawasan Kedubes Australia, Kuningan, tempat meledaknya bom. Kapolri langsung meninjau dan memberikan arahan kepada aparat yang tengah bertugas.