Kemacetan terjadi di kedua arah di jalur mudik selatan wilayah Garut, Jawa Barat, tepatnya di jalur Kadungora-Leles. Polisi akan memberlakukan satu arah.
Antrean kendaraan yang melintasi jalur selatan Nagreg masih terjadi sore hari ini. Kendaraan terdiri atas pemudik dan warga setempat yang akan berwisata.