Anda suka lapis legit? sirop kayu manis? atau spekulas? Makanan yang dibubuhi kayu manis ternyata mampu untuk menjaga kadar gula darah dalam darah. Jadi, jangan takut untuk mengkonsumsi rempah yang harum semerbak ini.
Jika di Bogor ada soto Bogor dan di Bali ada bebek goreng Bali. Nah, di Cianjur juga ada bubur ayam Cianjur yang gurih dan enak. Penasaran kami pun berniat ingin 'mengadu'-nya dengan bubur Sukabumi yang juga tak kalah kondang. Hmm... tak hanya enak, kedua bubur ayam tersebut juga diracik unik dengan sentuhan yang berbeda. Karenanya kami pun langsung meluncur ke Cianjur untuk membuktikannya sendiri!!
Ingin pesta seafood sambil menikmati pemandangan laut? Datang saja ke Bandar Djakarta! Aneka hidangan seafood dari kepiting, lobster, beragam jenis udang, hingga ikan pecah kulit yang serba segar ada di sini. Dengan konsep 'Bandar Tua Tempo Doeloe', semua hidangan bisa dipilih sendiri dan dimasak dengan racikan saus spesial ala Bandar Djakarta. Hmm...dijamin lezat!!
Singgah di Warong ini bagai memasuki lorong waktu menuju kejayaan Batavia 80 tahun silam. Bukan hanya suasana ceria sebuah warung tetapi detil-detil sejarah membingkai sajian santapan serba prima. Dari dapur Shanghai, dapur seorang nyonya Betawi hingga dapur seorang peranakan dari Jawa Tengah. Semuanya menyatu dalam kelezatan yang unik dan penuh rasa.
Pilih batang kayu manis yang bagus, tidak berlubang atau rusak agar aroma kayu manis harum dan tajam. Jika suka aroma lebih segar, bisa ditambahkan satu iris kulit jeruk navel. Rebus bersama kayu manis dan susu dan angkat kulit jeruk setelah susu mendidih.
Cake buah ini paling enak dimakan setelah 3 hari dibuat. Buah kering yang lembap yang berpadu dengan aroma legit kayu manis membuat rasanya sangat istimewa. Bisa untuk bingkisan atau suguhan tamu yang bertandang di hari raya Natal.
Kalau bosan dengan kolak, bubur atau es campur untuk sajian berbuka puasa, Anda bisa mencoba menu khas Timur Tengah. Bukan hanya mudah dibuat, rasanya juga sedap. Ada Piyaz atau salad buncis asal Turki, Falafel, pastel khas Lebanon hingga Baqlawa, kue almond legit dari Iran. Intip saja rahasia membuatnya dari buku ini!
Meskipun sudah rutin, belanja keperluan harian perlu waktu khusus. Di saat bersamaan mungkin Anda justru ingin menghirup espresso hangat sambil mengunyah croissant. Sementara ada client yang menunggu harus ditemui. Wah, repot ya? Jangan khawatir di boutique supermarket ini semuanya bakal beres dalam waktu bersamaan.
Sejak kasus pemakaian formalin dalam tahu, tahu yang berasal dari negeri Cina ini turun pamor. Orang lebih berhati-hati menyantap olahan kedelai yang gurih-gurih sedap ini. Sekali ini saya harus menyerah pada selera. Akibat kangen setengah mati menyantap tahu yang lembut, gurih, panas mengepul plus menggigit cabai rawit. Wah!