Setya Novanto masih menjalani sidang perdana kasus pengadaan e-KTP di Pengadilan Tipikor. Saat jaksa membacakan dakwaan, kepala Novanto terus menunduk.
Jaksa pada KPK menyebut Setya Novanto menerima total uang USD 7,3 juta terkait korupsi proyek e-KTP. Duit itu diterima Novanto melalui tangan orang lain.