EXO menjadi salah satu bintang tamu yang paling dinanti dalam perayaan HUT Transmedia ke-18. Intip personel EXO yang pakai busana lokal batik hingga lurik.
EXO akan menghibur fans di Indonesia akhir pekan ini. Tepatnya pada tanggal 15 Desember 2019, Suho Cs akan tampil menghibur di HUT Transmedia yang ke-18.
Kai, Chen, dan Suho kini tengah berada di Jakarta. Setelah menggelar preskon bersama Nature Republic, kini mereka menggelar fansign untuk sejumlah fans.