Polly sempat geleng-geleng kepala sambil bilang 'kacau' saat mendengar rekaman percakapannya dengan Indra. Meski begitu, dia mengakui rekaman itu adalah suaranya.
Rekaman pembicaraan Polly dengan Indra Setiawan menjadi novum PK Munir. Rekaman itu memperdengarkan suara mirip Polly yang menyatakan siap menjaga Indra.
Selain mantan Dirut PT Garuda Indonesia Indra Setiawan, jaksa penuntut umum (JPU) sidang PK kasus pembunuhan Munir menghadirkan 4 saksi lainnya. Dua di antaranya adalah Ucok dan Ongen.