Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno mengajak masyarakat membeli produk lokal sebagai bingkisan lebaran untuk dikirimkan ke kampung halaman.
Sandiaga mengaku mendapat data jumlah warga yang kehilangan pekerjaan akibat pandemi Corona. Sandiaga mengatakan ada 9,7 juta warga yang kehilangan pekerjaan.