Dua mantan pejabat BI telah KPK tetapkan sebagai tersangka baru skandal bailout Bank Century. Kemajuan proses hukum itu disambut baik. Namun ada beberapa lagi yang juga tercantum dalam hasil audit BPK sebagai orang yang terlibat pengucuran dana talangan Rp 6,7 trilyun itu.
Politisi Golkar Bambang Soesatyo akan mempolisikan pelaku penyebar SMS gelap anggota DPR 'tukang palak'. Bambang menilai harus ada yang bertanggungjawab dalam tudingan yang dinilai menyebar fitnah tersebut.
Sejumlah inisial anggota DPR mendadak beredar sebagai tukang palak BUMN. Anggota Nusron Wahid resah. Tapi kini Nusron sudah mendapat klarifikasi dari Menteri BUMN Dahlan Iskan bahwa dirinya bukan termasuk pemalak BUMN.
Menteri BUMN Dahlan Iskan menjawab pertanyaan besar anggota DPR menyangkut beredarnya SMS berisi inisial anggota DPR pemeras BUMN. Dahlan mengaku tak tahu asal-usul inisial yang beredar tersebut.
Beredarnya SMS gelap berisi inisial anggota DPR pemeras BUMN membuat heboh Senayan. Banyak anggota DPR yang merasa inisial namanya masuk SMS tersebut murka. Sebenarnya kalau anggota DPR memang bersih, tak perlu risih.