Aktor Ahn Sung Ki Dimakamkan di Seoul Hari Ini
Suasana duka pekat terasa dan terlihat nyata dalam foto-foto yang beredar di media. Di salah satu gambar dari prosesi pemakaman yang dirilis Yonhap, tampak Lee Jung Jae dan Jung Woo Sung, pemimpin prosesi, gak bisa menyembunyikan kesedihan mereka.
Si aktor Squid Game tampak memegang bingkai medali penghargaan Geumgwan Order of Cultural Merit yang diberikan kepada Ahn Sung Ki oleh Kementerian Kebudayaan. Sementara Jung Woo Sung membawa potret aktor senior yang meninggal dalam usia 74 tahun tersebut.
Prosesi pemakaman digelar secara Kristen di Myeongdong Cathedral. Ahn Sung Ki semasa hidupnya memang dikenal sebagai sosok penganut Kristen yang taat.
Pemakaman dihadiri pula oleh aktor-aktor seperti Sul Kyung Gu, Park Chul Min, Yoo Ji Tae, Jo Woo Jin, dan Ju Ji Hoon. Mereka diberi tugas khusus untuk membawa peti mati Ahn Sung Ki.
Aktor Ahn Sung Ki meninggal dunia pada Senin (5/1/2026). Hal itu terjadi setelah peken sebelumnya dia sempat dilarikan ke RS dalam kondisi kritis. Ahn Sung Ki mengembuskan napas terakhir di RS Universitas Soonchunhyang, Seoul.
Kondisi kesehatan aktor Ahn Sung Ki menurun selama beberapa tahun terakhir. Dia diketahui berjuang melawan kanker darah selama ini, meski sempat dinyatakan remisi pada 2020.
Sebelum meninggal dunia, kesehatannya semakin memburuk. Dia sempat dilarikan ke ruang gawat darurat pada 30 Desember 2025 setelah tersedak saat makan. Menyebabkan dirinya mengalami henti jantung (cardiac arrest).
Karier Ahn Sung Ki membentang selama lebih dari enam dekade. Ia memulai perjalanannya sebagai aktor cilik pada tahun 1957 lewat film The Twilight Train dan telah membintangi lebih dari 130 judul film sepanjang hidupnya.
Beberapa karya ikoniknya meliputi Silmido (2003): Film Korea pertama yang berhasil menembus angka 10 juta penonton. Radio Star (2006): Yang semakin mengukuhkan posisinya sebagai aktor papan atas lalu ada Unbowed (2011) dan Hansan: Rising Dragon (2022).
(aay/wes)











































