Dear James Cameron, James Wan Minat Garap Avatar 4 Nih!
Dalam sebuah pernyataan terbaru (via ScreenRant pada 6 Januari) sutradara Aquaman ini, secara terang-terangan "menembak" James Cameron agar memberinya kesempatan untuk terlibat dalam dunia Pandora.
Meski saat ini James Cameron, masih memegang kendali penuh atas seri Avatar, James Wan secara tidak resmi menyatakan kesiapannya jika suatu saat ditawari untuk menangani bagian dari waralaba raksasa tersebut.
"Saya belum pernah mengerjakan Avatar. Ya, jika Anda bisa memberikan rekomendasi yang bagus untuk saya kepada James Cameron, saya akan sangat senang untuk mencoba menggarapnya," ungkapnya.
James Wan dikenal sebagai sutradara yang mampu mengelola anggaran besar dengan hasil visual yang memukau.
Baginya, bekerja di dalam semesta Avatar dengan segala teknologi dan dukungan yang ada adalah impian bagi setiap pembuat film.
Banyak penggemar menilai, James Wan adalah kandidat paling tepat jika James Cameron memutuskan untuk menyerahkan kursi sutradara kepada orang lain di masa depan.
Pengalaman Wan dalam mengarahkan Aquaman, membuktikan ia sangat ahli dalam menciptakan dunia bawah air yang kompleks-salah satu elemen kunci yang diperkenalkan dalam Avatar: The Way of Water.
Meski sekarang James Cameron masih dijadwalkan untuk menyutradarai sendiri Avatar 4 dan 5, pernyataan James Wan ini, seolah menjadi pesan terbuka bagi studio bahwa ada sutradara kelas dunia yang siap melanjutkan estafet kepemimpinan di Pandora.
Saat ini, James Cameron memang sedang fokus merampungkan Avatar 3 yang dijadwalkan tayang tahun depan, sementara Avatar 4 baru saja memulai tahap produksinya.
Kehadiran nama James Wan dalam radar diskusi ini memberikan harapan baru bagi penggemar bahwa semesta Avatar akan terus berkembang, bahkan mungkin melalui tangan-tangan sutradara visioner lainnya di masa depan.
(ass/wes)











































