Trailer Anime The Summer Hikaru Died, Tayang Januari 2026

Tia Agnes Astuti
|
detikPop
Serial Anime The Summer Hikaru Died
Foto: Cygames Pictures
Jakarta - Netflix akhirnya merilis trailer resmi bagi anime The Summer Hikaru Died. Anime yang diadaptasi dari karta Mokumokuren yang comeback ke season kedua kabarnya bakal mulai tayang pada Januari 2026.

Channel YouTube mengonfirmasi trailernya tersedia dalam bahasa Inggris, Spanyol (Latin), Thailand, Portugis (Brasil), Prancis, Jerman, Italia, Hindi, dan juga Indonesia. Ini trailernya:


Season pertamanya tayang perdana di Netflix pada 5 Juli, dan season kedua bakal dilanjutkan dengan Ryohei Takeshita yang juga menyutradarai season pertamanya dari Studio Cygames Pictures. Yūichi Takahashi bertanggung jawab buat desainer karakter dan kepala sutradara animasi.

Masanobu Hiraoka (Snorunt's Summer Vacation) terdaftar sebagai animator Dorodoro. Gak cuma itu saja, ini daftar para seiyu yang comeback:

Chiaki Kobayashi sebagai Yoshiki Tsujinaka
Shūichirō Umeda sebagai Hikaru Indou
Yumiri Hanamori sebagai Asako Yamagishi
Wakana Kowaka sebagai Rie Kurebayashi
Chikahiro Kobayashi sebagai Tanaka

Dalam sebuah wawancara, sutradara The Summer Hikaru Died Ryohei Takeshita cerita versi adaptasi animenya lebih seram ketimbang manga asli karya Mokumokuren.

"Ketika saya pertama kali membaca manganya, saya dikejutkan oleh rasa seram yang kuat," katanya dilansir dari Anime News Network.

Ada momen-momen emosional dan juga rasa takut yang lebih meresap. Seperti bayangan menjulang yang disebabin oleh makhluk tak kasat mata yang kendaliin Hikaru.

"Ini bukan jenis horor yang mengandalkan kejutan menakutkan, tapi ini lebih tentang perasaan bahwa mungkin ada sesuatu yang di sana, keheningan yang mencekam, atau rasa aneh saat melihat langit. Itulah jenis ketakutan yang ditimbulkannya," tegasnya.

Manga karya Mokumokuren pertama kali terbit dalam terbitan Young Ace Up milik Kadokawa pada 2021. Komiknya cepat disukai di kalangan penggemar pembaca horor.

Serialnya gak cuma menakutkan tapi juga bisa bikin kamu bergidik dan loncat dari tempat duduk. Serialnya juga gunain psikologis pembaca agar bikin takut.




(tia/pus)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO