Kim Kardashian Dicibir Usai Ragukan Pendaratan di Bulan

Dicky Ardian - detikPop
Sabtu, 01 Nov 2025 12:54 WIB
Kim Kardashian (Foto: Instagram/@kimkardashian)
Jakarta -

Kim Kardashian bikin heboh seusai menyebut dirinya tak yakin manusia benar-benar pernah mendarat di Bulan.

Dalam episode The Kardashians yang tayang 30 Oktober 2025, Kim Kardashian ngobrol bareng Sarah Paulson. Namun, obrolannya langsung jadi panas di internet ketika ia menyatakan skeptis soal sejarah besar pada 1969 itu.

"Saya mengirimkan sejuta artikel tentang Buzz Aldrin dan... yang satunya lagi," ujar Kim sambil tertawa.

"Dia pernah ditanya apa momen paling menakutkan, dan dia bilang, 'Tidak ada momen menakutkan, karena itu tidak terjadi.' Jadi saya pikir, mungkin memang tidak terjadi."

Saat produser mencoba memastikan apakah ia benar-benar meragukan pendaratan ke Bulan, jawabannya makin mantap.

"Saya rasa kami tidak melakukannya. Saya pikir itu palsu. Saya sudah melihat beberapa video Buzz Aldrin bicara kalau itu tidak benar-benar terjadi," katanya yakin.

Kim juga mengungkit beberapa hal yang sering jadi bahan konspirasi di TikTok, seperti bendera berkibar dan langit tanpa bintang saat gambar pendaratan di bulan diperlihatkan.

"Tidak ada gravitasi di Bulan, kenapa benderanya berkibar? Dan kenapa tidak ada bintang di langitnya?" tambahnya.

Komentar Kim langsung diserbu kritik di X. Banyak yang mempertanyakan kredibilitas Kim, apalagi ia baru saja lulus program studi hukum.

"Jika kamu berpikir pendaratan di Bulan itu palsu, kamu benar-benar idiot," tulis seseorang.

"Sulit dipercaya seseorang yang begitu terkenal bisa meragukan peristiwa paling terdokumentasi dalam sejarah," kritik yang lain.

Tapi Kim tetap chill banget menanggapi, "Tapi, coba saja lihat TikTok. Lihat sendiri."

dikutip dari detikedu, misi Apollo sudah punya segunung bukti ilmiah. Mulai dari foto HD, sampel batuan Bulan, sampai reflektor laser yang masih dipakai para ilmuwan sampai sekarang.

Selengkapnya bisa disimak di sini.



Simak Video "Video: NASA Tanggapi Tudingan Kim Kardashian soal Pendaratan di Bulan Palsu"

(dar/wes)
Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork