Suami Kiky Saputri Bongkar Sifat Gibran Rakabuming, Ada Pengakuan Mengejutkan

prih febriani
|
detikPop
Kiky Saputri dalam Instagram miliknya.
Kiky Saputri datang ke nujuh bulanan Erina Gudono. Foto: instagram Kiky Saputri
Jakarta - Suami Kiky Saputri, Muhammad Khairi akhirnya bertemu langsung dengan Wakil Presiden terpilih 2024-2029, Gibran Rakabuming Raka dalam acara nujuh bulanan istri Kaesang, Erina Gudono.

Dalam penuturannya, Muhammad Khairi baru tahu ternyata Gibran adalah orang yang suka bercanda.

"Sepanjang jalan suami bilang : "Ternyata Mas Gibran orangnya ga sekaku yang ada di media ya, suka bercanda juga trus perhatian banget sama orang lain".," tulis Kiky Saputri dalam Instagram miliknya dilihat detikcom, Minggu (11/8/2024).

Usai Muhammad Khairi memberikan pengakuan itu, Kiky Saputri malah mengucapkan pengakuan tentang anak pertama Jokowi tersebut.

[Gambas:Instagram]



""Iya kamu liat sendiri kan, malah aku yang dicengin terus sama beliau. Cuma maklum aja ekspresinya emang datar πŸ˜‚."," kata Kiky Saputri.

Kedua pasangan ini memang menjadi salah satu tamu yang diundang Erina Gudono dan Kaesang dalam acara nujuh bulanan. Kiky Saputri mengucapkan terima kasih karena sudah diundang dalam acara ini.

"Sebuah kehormatan bisa hadir di acara Mitoni (7 bulanan) Mba @erinagudono dan Mas @kaesangp. Semoga dilancarkan sampai proses persalinan nanti, disehatkan serta diselamatkan Ibu serta baby-nya."

"Bonus berfoto dengan Bapak Presiden @jokowi beserta Ibu Iriana dan Ibu Sofia Gudono yang masya Allah baik serta humblenya. Dan berfoto juga bersama Wakil Presiden periode 2024-2029 Mas @gibran_rakabuming beserta Mba Selvi dan Mas @giring beserta istri," sambungnya lagi.

Netizen kemudian memberikan doa terbaik bagi Kiky Saputri dan Muhammad Khairi agar cepat diberikan momongan.

"Semoga juga segera diberikan momongan lagi untuk mbak kiki," tutur akun etrs****.

"Makasih yaa kak Kiky udah hadir, jaga kesehatan ya Kaak," komen Erina Gudono.

"semoga cepet nyusul kak kiki," beber akun lainnya.


(wes/nu2)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO