Abdee Siap Menggebrak Panggung Konser Slank Usai Pulih dari Sakit

Kondisi tersebut diungkap oleh sang kakak, Buddy Ace tentang kondisi Abdee Slank. Yup, Buddy bilang, Abdee sudah mempersiapkan diri dengan matang untuk konser 41 tahun nya Slank ini loh. Duh, jadi gak sabar.
"Persiapannya yang umum saja, menjaga kondisi kesehatan dan latihan bersama slank lainnya," kata Buddy Ace kepada awak media, Jumat (3/1/2025).
"InsyaAllah bermain full," sambungnya.
Soal kegiatan Abdee dalam menjaga stamina nya nanti, dia harus menjalani beberapa proses nih. Meski begitu kegiatannya gak sulit kok.
"Olahraga ringan aja, jalan," kata Buddy Ace lagi menjelaskan.
Diketahui, grup band Slank akan melangsungkan konser perayaan ulang tahun ke-41 dalam konser yang digelar di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat pada 4 Januari 2024.
Akhadi Wira Satriaji alias Kaka vokalis Slank juga mengumumkan beberapa kolaborator yang ikut memeriahkan konsernya. Mereka adalah Feel Koplo, NDX A.K.A, hingga Idgitaf.
Persembahan lain diberikan Slank dalam konsernya untuk para Slankers. Salah satunya akan membuka area panggung yang sudah disiapkan layaknya pasar malam.
Slankers yang membawa keluarga dan anak bisa menikmati wahana tersebut sambil menunggu aksi panggung Slank yang dimulai pada 20.25 WIB.
(pig/tia)