Paranormal Activity Tayang 2027, Siap-siap Merinding Lagi!
Film terbaru dari seri horor found-footage ini memang belum punya judul resmi, tapi sudah dipastikan akan kembali membawa teror khas yang bikin penonton merinding dari awal sampai akhir.
Detail plot masih dirahasiakan rapat-rapat, namun film ini diprediksi bakal kembali mengangkat tema iblis dan kejadian supranatural yang menyeramkan.
Sekuel terbaru Paranormal Activity akan disutradarai oleh Ian Tuason. Proyek ini juga jadi bagian dari langkah besar Paramount setelah resmi diakuisisi oleh Skydance Media tahun lalu.
Skydance disebut sedang serius membenahi dan menghidupkan kembali jajaran film Paramount yang sempat lesu.
Film ini akan diproduseri oleh dua nama besar di dunia horor, James Wan dan Jason Blum, lewat perusahaan gabungan mereka, Blumhouse-Atomic Monster, bekerja sama dengan Paramount. Kabar ini dilaporkan oleh Variety dikutip pada Senin (19/1/2026).
Buat yang belum ngeh, James Wan adalah otak di balik film-film horor ikonik seperti Saw dan The Conjuring, sementara Jason Blum dikenal lewat kesuksesan Get Out dan The Purge. Kombinasi ini jelas bikin ekspektasi fans makin tinggi.
Yang makin bikin nostalgia, Oren Peli, sutradara film Paranormal Activity pertama yang rilis pada 2007, juga akan kembali terlibat sebagai produser di sekuel terbaru ini.
Sebagai pengingat, film Paranormal Activity pertama dibuat dengan bujet super minim, cuma sekitar USD 15 ribu, tapi sukses meledak secara global dan meraup pendapatan hingga USD 194 juta. Capaian itu menjadikannya sebagai film paling menguntungkan dalam sejarah perfilman.
Sejak saat itu, waralaba ini melahirkan tujuh film, mulai dari Paranormal Activity 2 (2010), Paranormal Activity 3 (2011), Paranormal Activity 4 (2012), The Marked Ones (2014), The Ghost Dimension (2015), hingga Next of Kin (2021).
Baca juga: 4 Film Horor Low Budget Paling Seram |
Total pendapatan seluruh film Paranormal Activity bahkan sudah menembus USD 900 juta di box office global.
Kalau jadwal tayangnya tidak berubah, film terbaru Paranormal Activity nantinya bakal bersaing dengan Bad Fairies, film animasi komedi keluarga dari Warner Bros yang menyasar penonton dengan segmen sangat berbeda.
Tak cuma itu, pekan berikutnya juga bakal hadir Star Wars: Starfighter, proyek Shawn Levy dan Ryan Gosling yang mencoba menghidupkan kembali saga opera luar angkasa ke layar lebar.
(dar/tia)











































