Cuma Dua Wanita Ini yang Bikin Brad Pitt Starstruck

Asep Syaifullah
|
detikPop
Brad Pitt dan Tom Cruise menghadiri Pemutaran Perdana Eropa F1 ® The Movie di Cineworld, Leicester Square pada 23 Juni 2025 di London, Inggris.
Foto: WireImage/Karwai Tang
Jakarta - Siapa sih yang gak salting kalau ditatap Brad Pitt? Pasti banyak cewek-cewek yang langsung meleleh ketika berhadapan dengan Brad Pitt. Bahkan Margot Robbie aja sampai improvisasi saat ngelakuin adegan kissing dengan mantan Angelina Jolie itu. Di juga manfaatin momen banget loh.

Tapi Brad Pitt pernah gak ya ngerasa starstruck? Jadi aktor 61 tahun itu ngaku ada dua aktris yang pernah bikin ia starstruck. Pengakuan itu dilakukan ketika berbincang di podcast New Heights bareng Jason Kelce dan Travis Kelce (dilansir dari PEOPLE), Jumat (4/7/2025).

"Ketika aku pertama kali ketemu Geena Davis dan Susan Sarandon, aku ngerasain (starstruck). Ya, untungnya itu cepet lewatnya," tuturnya.

Keduanya memang menjadi lawan main Brad Pitt dalam film Thelma & Louise (1991). Pada film tersebut Brad Pitt berperan sebagai JD, brondong yang jago ngerayu dan sempat 'ena-ena' dengan Thelma (Geena Davis).

Dalam wawancara bareng W Magazine pada 2023 ia pun sempat cerita soal adegan seks yang dilakoninya dengan Geena.

"Geena sangat manis dan baik banget. Adegan ranjang itu, kayaknya kita ngerjainnya selama dua hari syuting. Dia ngebantuin aku banget," kenangnya.

Cuplikan adegan dalam film Thelma & Louise.Cuplikan adegan dalam film Thelma & Louise. Foto: Dok. MGM Studios

Saat itu nama Geena Davis dan Susan Sarandon memang lebih besar dibandingkan Brad Pitt. Keduanya sudah menjadi bintang beberapa film, sementara Brad Pitt menjadi pemeran pendukung.

Tapi aura bintang Brad Pitt udah dirasain sama keduanya, khususnya saat mereka syuting bareng.

"Waktu aku lihat film itu, bagian yang bener-bener mengejutkanku (adegan Brad Pitt) dia ganteng banget dan tubuhnya bagus, selera humornya juga bagus karena dia bisa ngikutin tanpa bantuan naskah," ujar Sarandon dalam wawancara bersama Extra pada 2021.

"Aku pikir, 'Wah pria ini menarik sih, kau tahu dia gak cuma punya wajah ganteng aja,'" tambahnya.

Sementara itu Geena Davis juga gak kalah dibikin terpukau oleh Brad Pitt. Ia bahkan ingat saat si aktor baru ikutan audisi.

"Dia punya (aura bintang). Aku udah tau sejak dia ikutan audisi," ungkapnya.


(ass/pig)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO