K-Movie

Alasan Dark Nuns Spesial Banget Buat Song Hye Kyo

Atmi Ahsani Yusron
|
detikPop
Song Hye Kyo memerankan Suster Junia dalam film Dark Nuns. Tayang Januari 2025.
(Foto: dok. ZIP Cinema/Next Entertainment World) Song Hye Kyo memerankan Suster Junia dalam film Dark Nuns. Tayang Januari 2025.
Jakarta -

Song Hye Kyo kembali ke layar lebar lewat film berjudul Dark Nuns. Sebuah peran yang sangat dia nanti-nantikan selama ini. Dark Nuns dengan cepat masuk ke daftar proyek yang paling spesial buat Song Hye Kyo. Kenapa ya?

Dalam sebuah konten bincang-bincang di YouTube Fairy Jaehyung, Song Hye Kyo bicara soal perjalanan karier aktingnya dari satu proyek ke proyek lain. Dia mengaku banyak dapat peran yang serupa.

Itu bikin perempuan 43 tahun itu takut penonton akan bosan dengan aktingnya. Dia juga sampai di titik bosan akting karena ditawari peran yang sama terus. Makanya Song Hye Kyo ambil proyek The Glory karena beda banget.

Dark Nuns juga jadi istimewa karena ini merupakan kedua kalinya Song Hye Kyo keluar dari zona nyaman. Menciptakan zona nyaman baru dengan akting yang lebih dark dan nggak melulu memerankan karakter cewek utama stereotipikal di drakor.

"Drama komedi romantis dan melodrama yang aku perankan sebelumnya sukses, jadi aku selalu dapat peran yang serupa. Dan emang sih belum lama juga setelah genre dan karakter utama perempuan di drama jadi lebih beragam," kata Song Hye Kyo.

Song Hye Kyo memerankan Suster Junia dalam film Dark Nuns. Tayang Januari 2025.Song Hye Kyo memerankan Suster Junia dalam film Dark Nuns. Tayang Januari 2025. Foto: dok. ZIP Cinema/Next Entertainment World

Dia kemudian melanjutkan, kalau terus-terusan ambil peran di genre yang sama penonton bisa capek melihat aktingnya. Dia pun juga merasa lelah bekerja memerankan sosok yang serupa dari satu proyek ke proyek lainnya.

Makanya ketika naskah The Glory datang, dia seneng banget. Setelah itu Dark Nuns menyusul dan langsung dia terima.

The Glory dan Dark Nuns menjadi proyek yang bener-bener mengubah kenyamanan berakting Song Hye Kyo. Nggak heran pada akhirnya dua proyek itu punya tempat spesial di hatinnya.

"Dark Nuns ini baru proyek kedua dengan genre berbeda. Ke depannya, akan banyak lagi," pungkasnya.

Dark Nuns sudah tayang di bioskop Indonesia sejak 24 Januari 2025. Sekuel dari The Priests (2015) ini menjadi karya pertama Song Hye Kyo yang dirilis tahun ini.

Dia juga dapat pujian sepanjang proses produksi film bergenre occult tersebut. Memerankan karakter Suster Junia, di Dark Nuns Song Hye Kyo berusaha menyelamatkan seorang bocah yang diganggu iblis.

Dark NunsDark Nuns Foto: dok. ZIP Cinema/Next Entertainment World

"Setiap kata, ekspresi, dan tatapan dari Song Hyo Kyo sebagai Suster Junia menambah pesona visual dalam film," puji sutradara Kwon Hyuk Jae buat penampilan aktris The Glory itu.

Demi peran ini, Song Hye Kyo nggak pernah keluar dari karakternya lo. Bahkan selama tiga bulan dia mengaku 'hidup' sebagai Suster Junia.

"Tiga bulan aku hidup jadi dia, hanya memikirkan bagaimana menjalani karakter itu," katanya dilansir dari Xports News.

(aay/mau)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO