BLINK, Yuk Ketemu Lisa BLACKPINK di Jakarta!

Lisa bakal ke Jakarta nih, BLINKs! Kali ini dia datang sebagai solois dan menggelar fan meetup pertama di bawah agensi LLOUD.
Fan meetup bertajuk 'LISA Fan Meetup in Asia 2024' ini akan dimulai di Singapura dan berlanjut sampai Hong Kong. Jakarta kebagian tanggal 15 November 2024.
Acara ini diumumkan manajemen Lisa BLACKPINK, LLOUD, lewat akun X resmi mereka dilihat Selasa (24/9/2024). Hanya ada 5 kota dalam lineup fan meetup ini: Singapura, Bangkok, Jakarta, Kaohsiung, dan Hong Kong.
Belum ada informasi soal tiket dan lokasi sampai saat ini. Yang pasti acara 'LISA Fan Meetup in Asia 2024' wajib banget diantisipasi.
Nggak cuma ini akan jadi fanmeeting resmi pertama Lisa sebagai solois, tapi juga ada kemungkinan sang bintang pop asal Thailand itu membawakan lagu-lagu terbarunya.
Lisa debut solo di bawah LLOUD dengan lagu ROCKSTAR. Single ini kemudian disusul dengan perilisan New Woman yang menjadi kolaborasi Lisa dengan Rosalia.
Belum lama pemilik nama asli Lalisa Manobal itu menang piala MTV VMAs di kategori Best K-Pop. Prestasi itu menyusul deretan rekor Lisa lewat single ROCKSTAR yang resmi menjadi single tercepat dari solois K-Pop mencapai angka 200 juta streams di Spotify.
Di New Woman, Lisa berkolaborasi dengan Max Martin yang sudah sukses memproduseri single milik Ariana Grande hingga Taylor Swift. Lagu-lagu hits yang kamu dengarkan seperti Blank Space, Baby One More Time, I Want It That Way, hingga God Is A Woman adalah karya dia.
Di lagu New Woman, Max Martin berkolaborasi dengan banyak nama termasuk Lisa dan Rosalia di proses penulisan. Ada juga Tove Lo dan Tove Burman serta Ilya di credit lagu ini.