Moon Ga Young dan Choi Hyun Wook Dipasangkan di Drakor Romance tvN

Atmi Ahsani Yusron
|
detikPop
Gaya Artis Korea di Milan Fashion Week 2024, Moon Ga Young Tuai Perdebatan
(Foto: Instagram) Moon Ga Young.
Jakarta -

Siap-siap melihat penampilan Moon Ga Young dan Choi Hyun Wook di satu proyek! Mereka dipasangkan tvN buat drama Korea romance berjudul Black Salt Dragon. Rencananya drakor ini akan tayang 2025.

Moon Ga Young sebelumnya dikenal lewat deretan drakor mulai dari Welcome to Waikiki (2018) hingga True Beauty (2020). Sementara Choi Hyun Wook mulai mencuri perhatian sejak tampil di Racket Boys (2021), Twenty-Five Twenty-One (2022), dan Twinkling Watermelon (2023).

Di Black Salt Dragon, Moon Ga Young akan memerankan karakter bernama Baek Soo Jung. Sementara Choi Hyun Wook dipilih untuk memainkan anak konglomerat bernama Ban Joo Yeon.

Baek Soo Jung digambarkan sebagai sosok cewek pekerja keras dan berbakat, selalu cemerlang di tempat kerjanya. Dia punya kemauan keras untuk membela diri bahkan nggak segan untuk terlibat dalam perkelahian kalau perlu. Sifatnya ini sering bikin Ban Joo Yeon sakit kepala.

Choi Hyun WookChoi Hyun Wook Foto: Instagram

Pertemuan pertama Ban Joo Yeon dan Baek Soo Jung terjadi lewat sebuah game online. Tapi pertemuan itu cukup memalukan sehingga nggak mau diingat lagi oleh si anak orang kaya. Rupanya cintanya pernah ditolak!

Ban Joo Yeon yang menjabat sebagai direktur di divisi perencanaan strategis Yongsung Department Store dikenal sebagai sosok yang perfeksionis. Dia satu-satunya pewaris keluarga.

Black Salt Dragon dikenal juga dengan judul lain He's the Black Dragon merupakan drakor adaptasi webtoon. Kisah dua pemeran utamanya dimulai 16 tahun yang lalu sebelum akhirnya berlanjut di masa depan. Tapi situasi dan kondisi mereka sudah berbeda.

Bakal seperti apa ya chemistry mereka nanti? Dari sinopsisnya sih bakal penuh dengan kelucuan nih!

(aay/mau)


TAGS


BERITA TERKAIT

Selengkapnya


BERITA DETIKCOM LAINNYA


Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar di sini

TRENDING NOW

SHOW MORE

PHOTO

VIDEO