Duh! Justin Sun Minta Artikel Kritik Aksi Makan Pisang Rp 99,5 M Dihapus

Aksi makan pisang itu dilakuin Justin Sun dihadapan awak media dan siaran televisi secara live. Konferensi pers itu membuat heboh jagat seni.
Tapi kayaknya Justin Sun gak suka dengan hasil peliputan sebagian besar yang mengkritiknya. Dilansir dari Fortune, sang miliarder disebutkan menekan publikasi perdagangan kripto CoinDesk buat menarik kembali artikel yang dipublikasikan pada 2 Desember oleh Callan Quinn.
Artikelnya mengkritik habis-habisan aksi Justin Sun dengan judul, "Saya menyaksikan Justin Sun memakan pisang termahal di dunia. Saya tidak mengerti."
"Tim Justin Sun mengeluhkan nada artikel tersebut, pemilik CoinDesk itu menuntut staf redaksi buat menghapusnya dari situs mereka, menurut sumber yang mengetahui masalah tersebut," tulis laporan Fortune, seperti dilansir detikpop, Selasa (7/1/2025).
Gara-gara kasus tersebut, mantan pemimpin redaksi Wall Street Journal Matt Murray meninggalkan jabatannya sebagai ketua komite redaksi bulan lalu.
Dalam laporan tersebut, juga disebutkan artikel bernada sinis menyebutkan aksi Justin Sun yang konyol dan sebagai trik pemasaran. Dia juga menuliskan, di antara banyak pengamat seni reaksi setiap kali melihat ada kolektor yang menghabiskan sejumlah besar uang untuk seni modern: bingung, jijik, dan memutar mata.
Baru-baru ini, Justin Sun yang berdomisili di Hong Kong kembali jadi berita utama setelah menginvestasikan sekitar Rp 484 miliar dalam bisnis kripto milik Donald Trump, World Liberty Financial.
Saat ini ia adalah investor tunggal terbesar dan penasehat bagi dewan direksinya.
(tia/dar)