Tempat cukur rambut atau barbershop selalu dibutuhkan oleh para pria. Di Surabaya, Anda bisa menemui beragam barbershop. Simak penjelasannya berikut ini.
Sebelum mengetahui rekomendasi barbershop Surabaya, baiknya Anda memahami tentang hal ini. Barbershop merupakan tempat cukur rambut pria yang dilengkapi dengan berbagai alat yang modern dan mengutamakan kenyamanan pelanggan.
Barbershop berbeda dengan tukang pangkas rambut tradisional. Tukang pangkas rambut tradisional biasanya bermodalkan gunting rambut, cermin, sisir, dan kain pelindung badan. Sebagian juga memiliki tempat khusus untuk mencukur rambut.
Sementara, hal yang menonjol pada barbershop adalah tempatnya yang didesain secara maksimal untuk kenyamanan pelanggan. Misalnya terdapat tempat cuci rambut, ruangan ber-AC, kursi yang nyaman, dan lain-lain.
Alat-alat yang digunakan barbershop juga lebih modern. Seperti peralatan grooming rambut yang lebih beragam, ada alat untuk cat rambut, dan sebagainya.
Selain itu, tim pemangkas pada jasa barbershop biasanya dibekali dengan ilmu yang lebih banyak. Tidak sekedar bisa 'merapikan' rambut, tapi juga diharuskan memiliki sikap yang baik untuk melayani pelanggan.
Nah, sudah paham perbedaan tukang pangkas dan barbershop, kan? Yuk intip 7 rekomendasi barbershop Surabaya berikut ini.
7 Rekomendasi Barbershop Surabaya ada di halaman selanjutnya.
(hse/sun)